Membuka tahun 2015, aplikasi layanan pesan instan, WeChat, kembali menghadirkan sticker terbarunya. Kali ini, WeChat menggandeng blogger ternama, Raditya Dika, untuk dijadikan koleksi stiker, menyusul artis-artis lokal lainnya.
"Sekarang waktunya si blogger, dan stand up comedian, Raditya Dika untuk masuk ke dalam Sticker Gallery aplikasi WeChat," tulis aplikasi dari Tiongkok itu dalam keterangannya, Rabu, 7 Januari 2015.
Sebelumnya, di penghujung 2014, WeChat telah merilis stiker artis lokal juga. Selain Ayu Ting Ting, Uya Kuya, Ayu Dewi, juga ada Denny Cagur dalam galerinya.
WeChat beralasan, pemilihan Raditya karena dia dikenal memiliki gaya yang kocak. Dika tak hanya dikenal sebagai blogger melainkan penulis buku, pemain film, dan produser. Karakter Dika diharapkan dapat mewarnai aksi chatting para penggunanya.
Seri stiker animasi Raditya ini mempunyai beragam ekspresi, mula dari berdoa, lari, mancing, tinju, hingga ekspresi romantis, cuek, mengantuk, dan lainnya.
"Stiker animasi Raditya Dika ini hadir dengan 16 pilihan, yang sudah dapat ditemukan di Stiker Gallery dan bisa diunduh secara cuma-cuma untuk pengguna Android dan iOS," kata WeChat.
Aplikasi dari negeri Tirai Bambu ini berdasarkan hasil riset oleh Global Web Index (GWI) mencatat pertumbuhannya paling melesat, di mana pengguna aktifnya meningkat 895 persen dari kuartal pertama 2013 hingga kuartal ketiga 2014.
Meningkatnya jumlah pengguna aktif yang dirasakan WeChat ini jauh mengungguli WhatsApp (133 persen), Facebook Messenger (112 persen), dan Skype (108 persen).
Sumber: Viva.co.id